
Kabarpessel.com – Tim Sapu Jagat Satuan Reserse Narkoba Polres Pesisir Selatan menangkap seorang pria berinisial FAA (34) akibat terlibat penyalahgunaan narkoba jenis sabu.
Kasat Satresnarkoba Polres Pessel, AKP Hardi Yasmar, S.H. mengatakan tersangka inisial FAA, Warga Kampung Balai Lamo Salido, Nagari Sago Salido, Kecamatan IV Jurai, pada Sabtu (26/4/25).
Penangkapan tersebut berawal ketika Tim Sapu Jagat mendapatkan informasi dari masyarakat Rawang Painan, Nagari Painan Utara yang sudah resah terkait aktivitas transaksi narkotika jenis shabu di daerahnya.
“Berawal dari informasi dari masyarakat, kemudian Tim melakukan penyelidikan dan pengintaian ke tempat biasa transaksi,” kata Kasat Hardi.
Saat sampai dilokasi tim melihat gerak gerik 1 orang yang mencurigai dekat taman didepan makam pahlawan Rawang Painan. Kemudian tim mengamankan 1 orang pria yang dicuriga tersebut.

“Saat penggeledahan yang disaksikan oleh saksi, ditemukan 1 paket sedang narkotika gol I jenis Shabu, 1 unit handphone android. Dan dihadapan Saksi Tersangka inisial FAA (34) mengakui barang itu adalah miliknya,” jelas Kasat.
Selanjutnya pelaku dan barang bukti dibawa dan diamankan ke Mapolres Pesisir Selatan untuk pengusutan lebih lanjut.